Home / MANOKWARI / Papua Barat

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:58 WIB

DPRK Manokwari Menetapkan Pasangan HERO   Sebagai  Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Terpilih 

MANOKWARI , Kumparanpapua.com – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Manokwari resmi menerima SK Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari terpilih masa jabatan 2025-2030 di ruang rapat Kantor DPR Kabupaten Manokwari Jumat (7/2/2025).

Penerimaan SK penetapan tersebut juga ditandai dengan Pembacaan SK Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari terpilih oleh Ketua KPU Kabupaten Manokwari disaksikan langsung oleh anggota DPRK Manokwari, Kepala OPD dan seluruh unsur forkopimda dilingkungan Kabupaten Manokwari.

Baca Juga :  Usai Mengambil Nomor Urut, Paslon BERBUDI Kunjungi Pulau Peradaban Papua 

Selanjutnya Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Manokwari akan menyerahkan SK Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari terpilih masa jabatan 2025-2030 kepada menteri dalam negeri melalui Pj Gubernur Papua Barat.

Ketua DPR Kabupaten Manokwari , Jhony Muid menyampaikan harapan kepada Bupati dan Wakil Bupati Terpilih melalui Pemilihan Tahun 2024 dalam kepemimpinan 2025-2030 akan tetap terus mengemban tugas dan tanggung jawabnya selaku pimpinan daerah, demi kemajuan Kabupaten Manokwari yang maju, mandiri dan sejahtera.

Baca Juga :  Status Gizi Beresiko, Dinkes Manokwari Pantau Khusus 36 Balita di Sidey

” Selesainya penandatanganan berita acara rapat paripurna maka saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh hadirin yang telah dengan tekun dan sabar dalam mengikuti jalannya acara rapat paripurna DPR kabupaten Manokwari ” Pungkasnya. (KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Bupati Manokwari, Lepas 25 Jamaah Umroh Ke Tanah Suci

MANOKWARI

Wakil Bupati Manokwari Minta BKPP Selektif Pemberkasan CPNS

MANOKWARI

Ketua LBH Sisir Matiti Bintuni Nilai Asas Dominus Litis Berpotensi Tumpang Tindih Kewenangan Penegak Hukum

MANOKWARI

BPJS Kesehatan Pastikan Akses Layanan JKN Tetap Terbuka Selama Libur Lebaran 2025

MANOKWARI

Menuju Pelantikan dan Retreat, Pasangan Hermus-Mugiyono Jalani Pemeriksaan Kesehatan

MANOKWARI

Wisuda Taruna Poltekip/Poltekim, Yasonna : Bekali Diri dengan Softskill, Jadilah Taruna yang Unggul dan Kompetitif

MANOKWARI

Tiga Siswa Asal Manokwari Mengikuti SEAYL Ke Chicago USA

MANOKWARI

Ini Dua Agenda Kapolri dan Panglima Bertandang Ke Papua Barat