Home / MANOKWARI / Papua Barat

Jumat, 7 Juni 2024 - 12:30 WIB

Kajati Papua Barat Lantik Wakajati , 3 Kajari dan 3 Koordinator

MANOKWARI,Kumparanpapua.com  – Harli Siregar melantik Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi dan sejumlah pejabat eselon II dan III di lingkup Kejaksaan Tinggi Papua Barat, di Aula kantor Kejati PB, Jumat (7/6/2024).

Pelantikan, pengambilan sumpah jabatan dan serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Papua, Harli Siregar, kepada Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Sorong, Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni, dan tiga koordinator.

Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Harli Siregar menyampaikan, promosi mutasi bahkan demosi adalah merupakan hal yang wajar dalam satu sistem organisasi yang merupakan satu kepercayaan bagi satu organisasi.

Baca Juga :  Divisi Pemasyarakatan Kanwil Papua Barat Gelar Pembinaan Satgas Keamanan dan Ketertiban Bagi Satuan Pengamanan Lapas Se-Kota Manokwari  

Dirinya berpesan kepada Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat yang baru dilantik untuk dapat menyesuaikan diri dan melaksanakan tugas-tugasnya sesuai peraturan dasar nomor 6 Tahun 2017.

Ia berpesan Kepada Wakajati bahwa ada 6 tugas dan kewenangan salah satunya tugas otoritas yaitu supervisi, di bidang reformasi birokrasi, tugas di bidang informatika teknologi, untuk dapat dilaksanakan.

Disamping itu, kepada 3 Kepala Kejaksaan Negeri untuk segera melakukan pengamatan, penyesuaian, penggambaran secara cepat, didaerahnya masing-masing.

“Kerja kita jangan lama-lama karena masyarakat menunggu kita untuk menegakkan hukum sesuai mekanisme hukum. Segera selesai persolan yang ada”, tegasnya.

Kajati menekankan terhadap dua event yang akan segera dilakukan yaitu pemilihan DPRK dan Pemilukada dimana Kejaksaan merupakan salah satu unsur panitia seleksi DPRK, sehingga momen ini dimanfaatkan untuk memilih calon terbaik.

Baca Juga :  Konferwil I PTI Papua Barat, Patrix Terpilih Secara Aklamasi

Menurutnya, pemilukada untuk tahapannya sudah berlangsung sehingga perlu dilakukan koordinasi dengan baik dan menegakkan hukum dengan baik serta memberdayakan potensi yang dimiliki.

Diketahui, Harli Siregar menyerahterimakan, Teuku Rahman yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, digantikan oleh Muslikhuddin.

Selain itu juga kajati melantik Kajari Sorong, Makruh lalu, Kajari Fak-Fak, Jhon Malamassam dan Kajari Teluk Bintuni Jusak Ayomi serta tiga koordinator yaitu Nurcholis, Indra Thimoty dan Toman Epy Lazarus Ramandey. (KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Tingkatkan Pemahaman Mahasiswa, Cheroline Makalew Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

MANOKWARI

KPU Manokwari Sukses Selesaikan Pleno Rekapitulasi 

MANOKWARI

SMA Negeri 02 Kabupaten Manokwari Gelar Perpisahan Angkatan Ke- 34 Tahun 2024

MANOKWARI

Bupati Manokwari Ucapkan Belasungkawa Kepada alm. Mantan Bupati Salabai

MANOKWARI

Menuju Pelantikan dan Retreat, Pasangan Hermus-Mugiyono Jalani Pemeriksaan Kesehatan

MANOKWARI

Jenis-jenis Layanan Kesehatan di FKTP Yang Bisa di Akses Oleh Peserta JKN 

MANOKWARI

Intimidasi Terhadap Jemaat Gereja Tesalonika : Dirjen HAM Soroti Toleransi Beragama

MANOKWARI

Hasilkan Data Akurat, Dinas Gelar Sinkronisasi Data Statistik Perkebunan ATAP 2022