Home / MANOKWARI / Papua Barat

Senin, 5 Februari 2024 - 22:07 WIB

Pesan Damai Wapres pada HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua

Deputi Bidang Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Sekretariat Wakil Presiden Republik Indonesia Velix Vernando Wanggai

Deputi Bidang Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Sekretariat Wakil Presiden Republik Indonesia Velix Vernando Wanggai

MANOKWARI,Kumparanpapua.com – Wakil Presiden, Ma’ruf Amin membawa pesan damai saat perayaan HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua.

Dalam pesannya yang diwakili oleh Deputi Bidang Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Sekretariat Wakil Presiden Republik Indonesia Velix Vernando Wanggai, yang juga menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Pegunungan menjelaskan, sesuai dengan tema tahun ini “Kasih Kristus Menggerakan Kemandirian Gereja, Mewujudkan Keadilan, Perdamaian dan Kesejahteraan” maka pemerintah pusat mengapresiasi pelayanan Gereja di Tanah Papua, bahkan sebelum hadirnya negara, pelayanan Gereja di tengah masyarakat memberikan gambaran penyebaran kasih di Tanah Papua.

Baca Juga :  Evaluasi Pelaksanaan Pilkada 2024: KPU Manokwari Gelar FGD dengan Instansi dan Partai Politik

“Kasih yang disebarkan dalam pelayanan Gereja inilah yang telah menembus perbedaan di pegunungan, rawa, lembah hingga pesisir pantai di Papua. Masyarakat Papua merasakan cahaya terang dalam pelayanan gereja,” jelas Velix pada Perayaan HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua yang berlangsung di Pulau Mansinam, Senin 5 Februari 2024.

Baca Juga :  HUT PI Ke-168 Tahun, Ribuan Warga Kunjungi Pulau Mansinam

Wapres berpesan, Kasih Kristus yang telah disebarkan oleh pelayan Gereja di Tanah Papua telah menggerakan kemandirian Gereja, keadilan dan kesejahteraan.

“Dalam konteks perencanaan 20 tahun ke depan dan menuju Papua Emas 2045, filosofi keadilan, kedamaian dan kesejahteraan menjadi agenda bersama. Mari, kita yang hadir di Pulau Mansinam, akan menjadi saksi dengan membawa pesan damai bagi semua orang,” jelasnya. (*/KP03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Memacu Inovasi dan Kewirausahaan Muda: Seminar BEM FATETA UNIPA Dorong Hilirisasi Produk Pertanian Papua dengan Teknologi dan Dukungan Investor

MANOKWARI

PSI Mantapkan Konsolidasi di Papua Barat Daya

MANOKWARI

Resmikan aula Saman Griffiths Syoribo, Bupati Manokwari: GPKAI Berpartisipasi Bagi Pembangunan Di daerah 

MANOKWARI

Lantik 2541 KPPS di Distrik Manokwari Barat dan Timur, Ketua KPU Manokwari Pesan Kerja Profesional

MANOKWARI

Pangdam XVIII/Kasuari Tiba di Manokwari Disambut dengan Tradisi Injak Piring

MANOKWARI

Ciptakan Situasi Kondusif, Tokoh Masyarakat Imbau Warga Papua Barat Jaga Kambtibmas

MANOKWARI

Progres Persiapan Pemilu di Manokwari 95 persen

MANOKWARI

Febelina Indou Komitmen Tiga Bulan Stunting Bisa Teratasi