Home / MANOKWARI / Papua Barat

Senin, 3 Maret 2025 - 15:59 WIB

Bupati Manokwari Sebut Pembangunan, Pemberdayaan Masyarakat, dan Kolaborasi Menjadi Kunci Kemajuan Daerah

MANOKWARI, Kumparanpapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyampaikan tantangan utama dalam pembangunan daerah kedepan, yaitu mengatasi kemiskinan yang masih menjadi permasalahan utama di Kabupaten Manokwari.

Ia mengungkapkan bahwa pengentasan kemiskinan harus menjadi prioritas dan harus segera diselesaikan. Hal ini disampaikan dalam sambutannya pada Senin (3/3/2025) di rumah kediaman Bupati Manokwari Wosi Lembah Hijau.

Dirinya menekankan pentingnya penurunan angka stunting di Kabupaten Manokwari serta pembangunan infrastruktur strategis di ibu kota Provinsi Papua Barat akan menjadi fokus utama yang harus dilanjutkan dan ditingkatkan bersama-sama.

“Kami juga berusaha untuk terus memberikan pemberdayaan kepada masyarakat, melalui pembangunan ekonomi hijau dan biru, serta pemberdayaan UMKM, petani, dan nelayan. Kami ingin memastikan bahwa lapangan pekerjaan terus tersedia dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat,” harapnya.

Baca Juga :  Pemda Manokwari Bersama MUI Akan Safari Ramadhan

Bupati Hermus menegaskan bahwa pencapaian ini tidak akan tercapai tanpa dukungan dari berbagai pihak. “Kami membutuhkan dukungan dari mesin birokrasi pemerintahan yang kuat, dukungan politik dari DPRK Kabupaten Manokwari, dan dukungan dari seluruh elemen sosial masyarakat,” ujarnya.

Hermus mengajak semua pimpinan organisasi sosial dan keagamaan, serta berbagai kerukunan Nusantara dan Papua, termasuk dunia usaha, untuk berkolaborasi dalam membangun Kabupaten Manokwari. Menurutnya, kolaborasi yang baik akan memastikan keberhasilan pencapaian program pembangunan dalam lima tahun kedepan.

Baca Juga :  Pengumuman Perpanjangan Pendaftaran Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024

“Keberhasilan yang telah kita capai adalah hasil kerja keras bersama. Tanpa kontestasi, tidak ada kemenangan. Kontestasi yang telah kita lewati bersama melahirkan kemenangan dan pencapaian kami menjadi Bupati dan Wakil Bupati Manokwari,” ujar Hermus.

Sebagai penutup, Bupati Manokwari menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Manokwari yang telah memberikan kepercayaan dan hak politik kepada dirinya dan Wakil Bupati, untuk memimpin daerah ini dalam periode 2025-2030 untuk membawa perubahan manokwari kearah yang lebih baik. (KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Peringati Hari Lahir Pancasila Ke-78 Tahun 2023, DPD-PDIP Papua Barat Gelar Sejumlah Kegiatan

MANOKWARI

Cuti Dari Jabatan, Bupati Hermus Serahkan Estafet Kepemimpinan ke Wabup Edi Budoyo

MANOKWARI

Bupati Manokwari Harap Parpol Bangun Politik Cerdas

MANOKWARI

Pasangan Boneftar-Edi Waluyo Laporkan Sengketa Perkara KPU di Kantor Bawaslu Manokwari

MANOKWARI

DPRK Manokwari Desak Dinas Pendidikan Terbitkan Surat Edaran Larangan Penahanan Ijazah Siswa

MANOKWARI

Kini Peserta Jkn Dapat Berobat Dengan Mudah Menggunakan Ktp

MANOKWARI

Wujudkan Prinsip Gotong Royong BPJS Kesehatan Dengan Rutin Bayar Iuran JKN

MANOKWARI

Pemda Bersama Forkopimda Gelar Rapat Pengembangan Kawasan Bandar Udara Rendani Manokwari