Home / MANOKWARI / Papua Barat

Sabtu, 3 Februari 2024 - 07:41 WIB

Relawan JANGKAR Prabowo – Gibran Gandeng PMI Galang Donor Darah

Suasana Donor Darah di Sekretariat Relawan JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat di Wosi, Manokwari .

Suasana Donor Darah di Sekretariat Relawan JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat di Wosi, Manokwari .

MANOKWARI,Kumparanpapua.com – Relawan JANGKAR Prabowo – Gibran Provinsi Papua Barat bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Papua Barat gelar Donor Darah.

Bakti sosial yang berlangsung di Sekretariat JANGKAR Jalan Trikora Wosi, AMD Manokwari, diikuti puluhan pengurus dan relawan.

Ketua JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat, Roma Megawanty Waterpauw
Ketua JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat, Roma Megawanty Waterpauw

Ketua Relawan JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat, Roma Megawanty Waterpauw menyampaikan, kegiatan bakti sosial ini sebagai bentuk kepedulian JANGKAR kepada sesama terutama mereka yang membutuhkan donor darah.

“Saya melihat, salah satu bentuk kampanye kita untuk mempromosikan bukan saja GOLKAR tapi juga pak Prabowo-Gibran itu bisa dilakukan dengan banyak cara. Nah kita juga perlu disisi kemanusiaan kita yang lain yaitu dari sisi penyediaan darah”, tutur Roma.

Menurutnya, ketersediaan stok darah di PMI harus selalu tersedia, karena situasi dimana masyarakat membutuhkan donor darah tidak dapat diprediksi waktunya.

“Dari pembicaraan yang saya dengar di masyarakat biasanya kesulitan membutuhkan darah ketika ada anggota keluarga yang membutuhkan transfusi, sehingga kami berpikir kenapa tidak JANGKAR menginisiasi aksi sosial ini”, sambungnya.

Baca Juga  HUT Ke-12 GPdi Betesda Gelar Aksi Sosial

Diakui Roma, kesadaran masyarakat untuk terlibat dalam aksi donor darah memang kurang, namun tidak mengurangi semangat JANGKAR Prabowo-Gibran untuk berbuat baik demi kemanusiaan.

“Memang donor darah hari ini minim penyumbang hanya 15 kantong darah. Mungkin karena hujan dari pagi juga salah satu penyebabnya.Tapi luar biasa, 8 kantong darah langsung diberangkatkan ke RS. Artinya kita sudah membantu orang di hari pertama kegiatan”, ungkap Caleg DPR RI Nomor Urut 1 Dapil Papua Barat, Partai GOLKAR.

Ketua JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat ini berharap, aksi donor darah hari kedua, Sabtu (3/2) bisa mengundang lebih baik masyarakat untuk berpartisipasi mendonorkan darah.

“Mari kita berbagi kepada sesama dengan cara yang berbeda. Harapannya apa yang dilakukan JANGKAR ini bisa diterima dengan baik dan masyarakat dapat berbondong-bondong kesini mendonorkan darahnya untuk membantu sesama”, pungkasnya.

Baca Juga  Berdayakan Masyarakat dalam Meningkatkan Usaha Rumah Tangga, DPMK Manokwari Gelar Bimtek Pemanfaatan TTG Bagi Posyantek dan KUB di Distrik Sidey.

Sementara itu, Sekretaris PMI Papua Barat, Roger Steven Tanamal mengapresiasi JANGKAR Prabowo-Gibran Papua Barat yang sudah menggalang aksi donor darah dengan melibatkan PMI Papua Barat.

“Mengenai Kegiatan Donor Darah tadi secara umum baik, tapi yang perlu diperhatikan adalah kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darah, agar kegiatan donor darah yang diselenggarakan dari pagi hingga sore bisa maksimal hasilnya. Namun kami sangat berterimakasih karena dengan aksi ini menambah stok darah di PMI yang memang kurang”, katanya.

Diketahui, dari aksi sosial ini, sebanyak 15 kantong darah terkumpul dari 30 pendaftar. Sebagian tidak dapat melakukan donor darah karena saat pemeriksaan kesehatan tekanan darah tinggi dan HB rendah. (KP/02).

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Babinsa Koramil 06/Sidey Kodim 1801/Manokwari melaksanakan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni 

MANOKWARI

Idulfitri 1445H, 159.557 Narapidana dan Anak Binaan Muslim Terima Remisi dan PMP Khusus

MANOKWARI

Pemkab Manokwari Berangkatkan 36 orang Rohani Menuju Israel

MANOKWARI

Bangun Kemandirian Gereja, Majelis Jemaat Klasis GKI Hatam Moile Meach Gelar Temu Raya Tahun 2023

MANOKWARI

Pertama Kalinya, Raja Gowa Ke-XXXVIII Menginjakkan Kaki di Tanah Papua

MANOKWARI

Sambut Idul Adha 1444H Tahun 2023, Aston Niu Manokwari Gelar Aksi Donor Darah

MANOKWARI

Rangkaian Pelaksanaan TMMD Ke-121 di Kampung Kwau Distrik Mokwan Resmi Ditutup

MANOKWARI

Perindo Dukung Bupati Periode Kedua, Ini Jawaban Hermus Indou