Home / MANOKWARI / Papua Barat

Minggu, 26 Februari 2023 - 09:14 WIB

Pimpin DPD Partai Hanura, Albertina Mansim Target Fraksi Di Semua Tingkatan

MANOKWARI, Kumparanpapua.com –
Ditunjuk sebagai Ketua DPD Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Provinsi Papua Barat Periode 2021 – 2025, Albertina Mansim, menargetkan miliki Fraksi sendiri di DPR Provinsi Dan Kabupaten/Kota.

“Kami harus punya satu Fraksi di Provinsi, Kabupaten dan Kota. Itu tekad saya. Harus ada,” tegasnya.

Untuk mewujudkan itu kata Albertina Mansim, seluruh pengurus harus bersatu bersama dalam kebersamaan.

“Kalau tidak bersatu sia-sia. Jadi harus seperti sapu, bersatu dan bersama bekerja turun ke daerah pemilihan (dapil). Karena akar rumput ada di Distrik dan DPC. Saya akan coba turun sampai di distrik, agar ada 5 kursi di Provinsi dan 4 kursi di Kabupaten dan Kota sehingga kami memiliki Fraksi sendiri,” terangnya.

Baca Juga  Sosialisasi Tahapan Pemilu, Bawaslu Kabupaten Manokwari Gelar Coffee Morning Bersama Partai Politik dan Awak Media

Selain itu, Ketua Fraksi Kebangkitan Nurani ini mengatakan, sebagai seorang ibu, dirinya akan bekerja maksimal memperjuangkan kursi di Senayan.

“Sebagai seorang perempuan, saya akan berjuang, sehingga kami boleh meraih kursi di senayan. Tahun 2014 – 2019 Partai Hanura tidak masuk. Jadi kami mau berjuang 2024 agar ada kursi di DPD RI dan DPR RI,” ujarnya.

Lebih lanjut katanya, untuk mempersiapkan strategi menjelang pemilu maka Albertina Mansim bersama tim formatur akan menyusun pengurusan baru kemudian dilantik.

Baca Juga  Perjuangan 6 Tahun, Universitas Caritas Indonesia Resmi Hadir di Manokwari Papua Barat

“Hal pertama yang akan dilakukan adalah memenuhi kepengurusan terlebih dahulu setelah pembentukan Papua Barat Daya tentu jumlah pengurus berkurang, karena itu saya akan mendatangi 7 Kabupaten DPC guna persiapan menyambut pesta demokrasi 2024,” katanya.

Dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) I yang digelar di Manokwari, Provinsi Papua Barat, disepakati dalam musyawarah mufakat ditunjuk Albertina Mansim sebagai Ketua DPD Partai Hanura Papua Barat, dan Jhon Dimara jabat Sekretaris DPD Partai Hanura sisa masa jabatan 2021-2025. (KP-02)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Sebanyak 50 Peserta Ikut Lomba Binaraga dan Body Contes Contes, Kapolresta Cup I

MANOKWARI

Puluhan Peserta Ramaikan Lomba Masak Makanan Lokal Papeda Kuah Kuning yang Diselenggarakan Yayasan Aderi Permpuam Papua 

MANOKWARI

Buka Musrenbang, Wakil Bupati Harap Pengalokasian Anggaran Tertib

MANOKWARI

BPJS Kesehatan Dorong Partisipasi Aktif Media Publikasi Tentang JKN.

MANOKWARI

Bupati Manokwari Resmikan 5 Gazebo Baca 

MANOKWARI

Peletakan Batu Pertama Kantor Distrik dan Peresmian Puskesmas Mokwan, Bupati Hermus : Ini Komitmen Kami

MANOKWARI

Milad Ke-16 Tahun, Pemda Manokwari Mou Bersama STKIP Muhammadiyah Manokwari

MANOKWARI

Konferwil I PTI Papua Barat, Patrix Terpilih Secara Aklamasi