MANOKWARI,Kumparanpapua.com – Wakil Presiden, Ma’ruf Amin membawa pesan damai saat perayaan HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua.
Dalam pesannya yang diwakili oleh Deputi Bidang Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Sekretariat Wakil Presiden Republik Indonesia Velix Vernando Wanggai, yang juga menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Pegunungan menjelaskan, sesuai dengan tema tahun ini “Kasih Kristus Menggerakan Kemandirian Gereja, Mewujudkan Keadilan, Perdamaian dan Kesejahteraan” maka pemerintah pusat mengapresiasi pelayanan Gereja di Tanah Papua, bahkan sebelum hadirnya negara, pelayanan Gereja di tengah masyarakat memberikan gambaran penyebaran kasih di Tanah Papua.
“Kasih yang disebarkan dalam pelayanan Gereja inilah yang telah menembus perbedaan di pegunungan, rawa, lembah hingga pesisir pantai di Papua. Masyarakat Papua merasakan cahaya terang dalam pelayanan gereja,” jelas Velix pada Perayaan HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua yang berlangsung di Pulau Mansinam, Senin 5 Februari 2024.
Wapres berpesan, Kasih Kristus yang telah disebarkan oleh pelayan Gereja di Tanah Papua telah menggerakan kemandirian Gereja, keadilan dan kesejahteraan.
“Dalam konteks perencanaan 20 tahun ke depan dan menuju Papua Emas 2045, filosofi keadilan, kedamaian dan kesejahteraan menjadi agenda bersama. Mari, kita yang hadir di Pulau Mansinam, akan menjadi saksi dengan membawa pesan damai bagi semua orang,” jelasnya. (*/KP03)