Home / MANOKWARI / Papua Barat

Rabu, 17 Mei 2023 - 13:21 WIB

Milad Ke-16 Tahun, Pemda Manokwari Mou Bersama STKIP Muhammadiyah Manokwari

MANOKWARI,Kumparanpapua.com- STIKP Muhammadiyah Manokwari memperingati hari Milad Ke-16 Tahun di Kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari, Jl. Trikora Arfai 1 Manokwari – Papua Barat, Rabu(17/03/2023).

Novita Erni Hendrwati, M.Pd, ketua panitia Milad ke-16 STKIPMM dalam penyampaiannya menjelaskan bahwa dalam bidang pendidikan, guru atau pendidik ataupun calon tenaga pendidik kelas memiliki peran penting dalam menciptakan generasi yang memiliki keterampilan hidup di abad 21atau abad keterbukaan/globalisasi.

Novita menyebut, dalam memeriahkan hari Milad Ke-16 STIKPMM pihaknya mengadakan berbagai kegiatan lomba yang dimulai tanggal 8-13Mei 2023 diantaranya ada lomba membuat taman prodi, bola voli, lomba promosi kampus melalui Tik tok, tari kreasi, paduan suara, MC, lomba rangking 1 tingkat sekolah dasar se-kabupaten Manokwari, lomba pidato tingkat sekolah menengah atas se-kabupaten Manokwari.

Sementara Ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari Hawa hasan S.Sos., M.Pd ,dalam sambutannya mengungkapkan bahwa STKIPMM sudah berstatus akreditasi baik .

“Lima program studi diantara ada PGSD, pendidikan biologi,pendidikan bahasa dan sastra Indonesia ,pendidikan bahasa Inggris dan pendidikan matematika”

Baca Juga  Resmikan SPBU DODO, Bupati Harap Kebutuhan BBM Nelayan di Manokwari Terpenuhi

Dengan tenaga dosen yang sudah sertifikasi sebanyak 19 orang dari 27 orang dosen tetap dan yang lainnya dalam proses pengajuan untuk jumlah mahasiswa yang terdaftar di PD Dikti sebanyak 1446 mhsw 80% anak putra daerah, dan sampai tahun akademik 2021/2022 telah meluluskan tenaga guru sebanyak 1431 orang dan tersebar di beberapa kabupaten di wilayah Papua dan Papua Barat dan luar Papua.

Bersamaan dengan pembukaan milad ke-16 pihaknya sedang berupaya untuk proses alih bentuk dari sekolah tinggi menjadi universitas dengan penambahan beberapa program studi baru yang sudah kami rencanakan.

Pihaknya berharap melalui kegiatan peringatan Milad Ke-16 ini dapat semakin memantik untuk terus bersemangat dan membangun STKIP Muhammadiyah Manokwari di masa-masa yang akan datang.

Pada kesempatan yang sama Bupati dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Asisten II, Harjanto Ombesapu, menyampaikan bahwa STKIP Muhammadiyah Manokwari yang sedang mendidik calon guru untuk satuan pendidikan dasar dan menengah memiliki peran dan tanggung jawab yang besar untuk membangun karakter bangsa demi menciptakan generasi muda yang unggul.

Baca Juga  Febelina Indou Komitmen Tiga Bulan Stunting Bisa Teratasi

“Jika STKIP Muhammadiyah Manokwari berhasil mencetak guru yang profesional maka saya percaya dan lebih khusus kabupaten Manokwari ke arah yang lebih baik dan syarat utama untuk mencetak guru adalah semua pihak di STKIP Muhammadiyah harus terus berbenah”,ujar Harjanto

Olehnya itu, dengan peningkatan pendidikan, maka akan mampu untuk membantu pemerintah untuk menciptakan suatu lapangan pekerjaan sehingga tidak banyak pengangguran yang ada di Indonesia terutama pada masalah-masalah kompleks yang kita hadapi pada saat ini yaitu pemerataan kualitas pendidikan, permasalahan kesehatan pada tingginya kasus stunting di Indonesia dan permasalahan-permasalahan lainnya yang diharapkan dapat diselesaikan oleh generasi-generasi unggul di Papua.

Di akhir sambutannya ia juga menyerahkan 16 unit komputer dan penanda tanganan MOU bersama-sama dengan Ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari.

Kegiatan tersebut mengusung tema”Mewujudkan Generasi Unggul Di Tanah Papua”.(KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Sidey Komsos dengan Tokoh Agama

MANOKWARI

Tender Pekerjaan Kontruksi Pembangunan GLT Prodi Fak-Fak Dinilai Janggal 

MANOKWARI

Yayasan Indah Pelangi Papua Gelar Kegiatan Seminar dan Sosialisasi Bahaya Narkoba, Miras dan Pergaulan Bebas

MANOKWARI

Ketua Tim HERO: Kami Terbuka Melakukan Koordinasi Status Dukungan Partai HANURA

MANOKWARI

Bentuk Kualitas Kader, PKKD Papua Barat Selenggarakan Kursus Kepemimpinan Menengah

MANOKWARI

Bupati Manokwari Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Gereja Baru Jemaat Lunow Swapen

MANOKWARI

KPK RI Gelar Observasi Calon Percontohan Kabupaten Antikorupsi di Manokwari

MANOKWARI

Infid Melalui Usaid Kolaborasi Gelar Dialog Multi Pihak Lahirkan Isu dan Rekomendasi Pembentukan Kelompok Kerja Bidang PendidikanÂ