Home / MANOKWARI

Rabu, 22 Februari 2023 - 23:23 WIB

Gambaran Pemenuhan Hak Pendidikan OAP, INFID Gelar Dialog Multipihak Pendidikan

Para Narasumber bersama Moderator dan Peserta, Foto bersama usai Dialog Multipihak Pendidikan (Foto.Kumparanpapua.com)

Para Narasumber bersama Moderator dan Peserta, Foto bersama usai Dialog Multipihak Pendidikan (Foto.Kumparanpapua.com)

Manokwari, Kumparanpapua.com – Internasional NGO Forum On Indonesian Development (INFID) melalui Lembaga Pembangunan Internasional Amerika Serikat (United States Agency for Internasional Development – USAID Kolaborasi) menggelar Dialog Multipihak Pendidikan, mengusung tema “Akses dan Alokasi Dana Otsus Pada Sektor Pendidikan Bagi Peserta Didik Orang Asli Papua (OAP),” Rabu (22/2).

Kegiatan ini bertujuan untuk Memperoleh gambaran implementasi dan kendala kebijakan Pendidikan berdasarkan Undang-Undang Otonomi Khusus Papua; Menemukan praktik baik pelaksanaan Undang-Undang Otonomi Khusus Papua pada sektor Pendidikan; dan Memperoleh gambaran pemenuhan hak pendidikan untuk Orang Asli Papua.

Dialog Multipihak Pendidikan menghadirkan Narasumber Kabid Perencanaan Otsus Bappeda Provinsi Papua Barat, Legius Wanimbo, Rektor Unipa,
Meky Sagrim, Kadis Pendidikan Provinsi Papua Barat, dan Angela Torimtubun dari Ruang Berbagi.

Sejumlah persoalan, pendidikan muncul dalam dialog ini. Diantaranya anak didik OAP yang tidak dapat membaca pada Perguruan Tinggi, alokasi dana Otsus bagi sekolah swasta, kurikulum kontekstual Papua hingga mudahnya Pelajar OAP mengakses dana LPDP dibandingkan dana Otsus.

Kabid Perencanaan Otsus Bappeda Provinsi Papua Barat, Legius Wanimbo menjelaskan, sejumlah program yang dilaksanakan mengacu pada UU No.2 Tahun 2021 tentang Otsus bagi Papua dan kewenangannya. Hal pertama yang dilihat adalah apa yang diakomodir dalam aspek pendidikan.

Baca Juga  Festival Tamborine Piala Bupati Manokwari Tahun 2024 Resmi di Buka, Tampilkan 11 Tim

“Kita memang di pendidikan belum ada nomenklaturnya yang belum pas untuk kita akomodir berbagai persoalan masukan yang kontruktif tadi dalam sistem yang telah ada. Kadangkala mau masukan tapi tidak bisa. Lalu kewenangan ini mau buat tapi itu kewenangan Kabupaten misalnya. Kalau tidak nanti kita disalahkan. Jadi tidak serta merta kita akomodir. Kita juga sedang dorong Perdasi tentang sekolah swasta,” jelas Legius Wanimbo.

Rektor Unipa, Meky Sagrim mengatakan, dana afirmasi LPDP mudah diakses pelajar OAP karena persyaratan yang tidak sulit.

“Bahkan sekarang LPDP afirmasi untuk OAP tidak perlu lagi harus dengan bahasa Inggris. Tofel 450 yang saya usulkan tahun 2020 itu sudah tidak ada lagi untuk OAP. Umur 40 tahun menjadi 50 tahun jadi membuka kesempatan lebih luas lagi,” terang Meky Sagrim.

Sementara, Kadis Pendidikan Provinsi Papua Barat, Barnabas Dowansiba mengungkapkan alokasi anggaran dana Otsus pada bidang pendidikan sebesar 30% sebenarnya tidak dipenuhi .

” Itu baru Otsus belum UU 20%. Ada sebagian pemimpin daerah yang memiliki pemahaman dana DAK msuk dalam perhitungan itu pdahal tidak. DAK dana pusat yang dititipkan kepada Pemda jadi yang dihitung murni adalah dana DAU, PAD-PAD daerah yang diberikan untuk pendidikan. Ini saja yang harus dipahami. Kalau tidak dipahami dan dikaitkan dengan dana DAK, maka habislah. Karena dana DAK deal bukan daerah tapi pusat yang tentukan. Jadi kesalahpahaman dan ketidaktahuan inilah yang membuat kita kacau dibawah,” ungkap Barnabas Dowansiba.

Baca Juga  Hasilkan Data Akurat, Dinas Gelar Sinkronisasi Data Statistik Perkebunan ATAP 2022

Disisi lain, Barnabas menambahkan, Indikator Otsus inilah yang harus segera diselesaikan, agar indikator untuk Provinsi dan Kabupaten jelas, dan selanjutnya didorong dengan regulasi dan didorong ke pusat supaya SIPD pusat disesuaikan dengan kondisi daerah yang ada supaya menjawab persoalan kita.

“Kalau pusat punya jalan lain, kita punya lain oh sudah. Kita punya nanti akan meleset terus,” tandasnya.

Angela Torimtubun dari Ruang Berbagi mengingatkan agar pemerintah dan stakeholder
saling berkolaborasi, sehingga semua anak memiliki hak mendapatkan pendidikan yang baik.

Kegiatan ini dihadiri sekitar 30 peserta yang bergerak dalam isu Pendidikan dan advokasi Pendidikan dan perencanaan yang berasal dari Pemerintah Provinsi, Parlemen Daerah, Akademisi, Tokoh Agama, masyarakat sipil, dan OAP. (KP-02)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Progres Persiapan Pemilu di Manokwari 95 persen

MANOKWARI

Pertina Papua Barat Gelar Musyawarah Provinsi

MANOKWARI

Bupati Manokwari Melantik Pengurus DPD IKM Manokwari Periode 2022-2027

MANOKWARI

Perdana, Manokwari City Mall Hadirkan Wahana Rumah Hantu dan Wisata Adrenalin Uji Nyali
Clinton Tallo,Kandidat Kuat Ketua Pertina Provinsi Papua Barat (Foto : KP2/Kumparanpapua.com)

MANOKWARI

Clinton Tallo, Calon Kuat Pimpin Kembali Pertina Papua Barat 

MANOKWARI

Sambut Hari Pengayoman Ke-79 Tahun Kanwil Kemenkumham Pabar Gelar Pekan Pelayanan Publik

MANOKWARI

Raih WDP, DPRD Dorong Pemda Manokwari Menata Kebījakan Pembangunan di Tahun 2024 dan Fokus Pemulihan Ekonomi

MANOKWARI

Tiba di Manokwari, Top Skor Sea Games 2023 Diarak Dalam Kota